Semua barang yang kami jual adalah baru (bukan barang bekas), namun ada beberapa diantaranya yang tidak mempunyai tag (label), tergantung dari pabrik.
Perbedaan warna barang dengan gambar bisa terjadi, karena disebabkan oleh resolusi/warna layar ataupun lighting foto. Perbedaan posisi bahan bermotif juga bisa terjadi karena proses cutting bahan waktu proses produksi.
Barang dijual apa adanya dari pabrik, ada kemungkinan ada sisa benang dan belum dirapikan.
Jika gambar yang di website kurang jelas, Anda bisa request foto real kepada kami via email, kami akan mengirimkan foto real produk langsung kepada Anda.
Sebelum membeli, silakan cek deskripsi ukuran barang dengan teliti agar barang yang dibeli tidak kebesaran/kekecilan.
Harga yang tertera adalah fixed price dan belum termasuk ongkos kirim. Ongkir dapat dilihat di website resmi JNE atau J&T dengan mengisikan kota asal dari Surabaya. Discount mengikuti promo yang ada.
Semua stok barang di website selalu up to date, jika stok kosong maka barang tidak akan bisa dipesan. Oleh karena itu, setiap pesanan yang berhasil dibuat pasti ada barang. Silakan lakukan pembayaran sebelum batas booking habis (24 jam).
Setelah melakukan pembayaran, lakukan konfirmasi pembayaran dengan mengisi data di Payment Confirmation, agar pesanan tidak otomatis dibatalkan.
Semua pesanan yang telah dibayar, tidak bisa dibatalkan/diganti barang lain.
Semua barang pesanan akan melewati proses QC (Quality Control) sebelum dikirim. Jika ada barang yang salah stok/reject, kami akan informasikan ke customer untuk menawarkan diskon/ganti barang lain. Jika tidak setuju, pesanan boleh dibatalkan.
Payment harus sesuai dengan total order. Jika kurang, pesanan tidak akan diproses atau bahkan pesanan akan dibatalkan, dan barang akan diberikan ke customer lain yang berminat.
Informasi AWB (nomer resi pengiriman) akan kami informasikan via email atau dapat dilihat di website bagian Account/Orders.
Silakan lacak dan pantau pengiriman paket anda di website resmi JNE dan J&T.
Komplain pesanan, paling lambat 1 hari setelah barang diterima (berdasarkan tracking online ekpedisi yang bersangkutan) disertai video unboxing, informasi lebih lengkap silakan baca Return Policy.
Deposit hangus jika tidak digunakan lebih dari 30 hari. Jika ingin refund, maka biaya transfer selain ke bank bca/mandiri akan ditanggung pembeli.
Semua pesanan yang kami terima, dianggap telah menyetujui aturan ini.